POWER POINT INTERAKTIF


Powerpoint yang saya kembangkan membahas tentang benda luar angkasa.

Benda luar angkasa terdiri dari 5 jenis antara lain planet, asteroid, satelit dan komet.

A.    Planet
merupakan benda luar angkasa yang cukup besar minimal memiliki diameter 800 km, memiliki gravitasi sendiri, dan memiliki orbit yang mengelilingi matahari di waktu tertentu.
Planet yang terdapat dalam tatanan sistem tata surya kita adalah Merkurius, Venus, Bumi, Mars, Jupiter, Saturnus, Uranus, dan Neptunus
1.      Merkurius
Merkurius adalah planet terkecil di dalam tata surya dan juga yang terdekat dengan Matahari dengan kala revolusi 88 hari dan kala rotasi 59 hari
Merkurius hanya bisa terlihat pada saat subuh atau maghrib
Merkurius mempunyai banyak kawah dan tidak mempunyai satelit alami. Jarak merkurius ke matahari 57 juta km, dan jarak Merkurius dengan Bumi 92 juta km
Merkurius mengandung besi lebih banyak dari planet lainnya di tata surya.
2.      Venus
Diselimuti oleh lapisan buram yang terdiri dari awan asam sulfat yang sangat reflektif, sehingga permukaannya tidak dapat dilihat dari luar angkasa
Venus merupakan planet terpanas di Tata Surya. Ukuran dan massanya mirip dengan Bumi, sehingga planet ini sering dijuluki sebagai “saudara” atau “kembaran” Bumi. Permukaan Venus bergurun, kering, dan diselingi oleh batuan yang diperbarui secara periodik oleh aktivitas vulkanik.
Jumlah gunung berapi di Venus lebih banyak dari Bumi, dengan 167 gunung berapi besar yang lebarnya dapat mencapai 100 km
3.      Bumi
Bumi adala satu-satunya planet yang ditemukan kehidupan dan terbesar kelima dari delapan planet dalam Tata Surya. Bumi terkadang disebut dengan dunia atau Planet Biru.
Bumi terbentuk sekitar 4,54 miliar tahun yang lalu, dan kehidupan muncul di permukaannya pada miliar tahun pertama. Bumi hanya memiliki satu satelit alami, yaitu bulan. Interaksi gravitasi antara Bulan dengan Bumi merangsang terjadinya pasang laut menstabilkan kemiringan sumbu, dan secara bertahap memperlambat rotasi Bumi.
4.      Mars
Planet ini sering dijuluki sebagai "planet merah" karena tampak dari jauh berwarna kemerah-kemerahan. Planet ini memiliki 2 buah satelit, yaitu Phobos dan Deimos. Air pernah mengalir di permukaan planet mars
Di Mars terdapat sekitar 43.000 kawah dengan diameter 5 km atau lebih besar.
Planet ini terletak lebih dekat dengan sabuk asteroid
5.      Jupiter
Planet ini merupakan planet terbesar di tata surya. Jupiter sebagian besar terdiri dari hidrogen dan helium. Di sekeliling yupiter terdapat cincin yang tipis dan magnetosfer yang kuat. Selain itu terdapat paling tidak 67 satelit alami,  empat satelit terbesar yupiter, yaitu ganymede, io, europa, callisto.
Objek tercerah ketiga di langit malam  setelah bulan dan venus, walaupun mars dapat menyaingi kecerahan yupiter pada saat tertentu.

6.      Saturnus
Merupakan planet terbesar kedua di tata surya setelah Jupiter
Saturnus terkenal karena cincin di planetnya dan memiliki cincin terbesar diantara planet lain. Cincin ini terentang dari 6.630 km - 120.700 km di atas atmosfer Saturnus, terbuat dari bongkahan-bongkahan es meteorit. Saturnus memiliki 56 buah satelit, alami, Titan sebagai satelit terbesar. Temperatur Saturnus cukup rendah, dengan suhu -23°C.  Jarak antara Matahari, dan Saturnus lebih dari 1,4 miliar km. Perlu 29,46 tahun Bumi untuk Saturnus untuk mengorbit Matahari
7.      Uranus
Uranus juga merupakan planet pertama yang ditemukan dengan menggunakan teleskop. Atmosfernya adalah yang terdingin dalam Tata Surya, dengan suhu terendah −224 °C. Uranus mempunyai sistem cincin, magnetosfer serta banyak sekali satelit alami. Uranus mengitari Matahari sekali dalam 84 tahun. Jarak rata-ratanya dari Matahari kira-kira 3 miliar km
8.      Neptunus
Planet terjauh dari Matahari. atmosfer Neptunus terdiri dari 80% hidrogen dan 19% helium. Neptunus diketahui memiliki 13 satelit. Periode rotasi planet ini adalah 16,1 jam, sedangkan periode revolusinya adalah 164,8 tahun. Planet ini merupakan planet pertama yang ditemukan melalui prediksi matematika
Atmosfer luar Neptunus merupakan salah satu tempat terdingin di Tata Surya, dengan suhu terdingin −218 °C (55 K). Neptunus planet terakhir di Tata Surya.
9.      Sabuk Asteroid
Sabuk asteroid adalah bagian Tata Surya terletak kira-kira antara orbit planet Mars dan Jupiter. Daerah ini dipenuhi oleh sejumlah objek tak beraturan yang disebut asteroid atau planet kerdil.
B.     Komet
Merupakan bintang berekor yang bergerak bebas di luar angkasa. Komet memiliki 2 jenis yaitu komet berekor panjang dan komet berekor pendek.
1.      Komet Berekor Panjang
Ialah Komet Dengan Garis Lintasannya Sangat Jauh Melalui Suatu Daerah-Daerah Yang Sangat Dingin Di Angkasa Yang Sehingga Berkesempatan Menyerap Gas-Gas Daerah Yang Dilaluinya. Ketika Mendekati Matahari, Komet Ini Melepaskan Gas Yang Sehingga Membentuk Koma Dan Ekor Yang Sangat Panjang.
2.      Komet Berekor Pendek
Komet Berekor Pendek Ialah Sebuah Komet Dengan Garis Lintasannya Yang Sangat Pendek Sehingga Kurang Mempunyai Kesempatan Untuk Menyerap Gas Di Daerah Yang Dilaluinya. Ketika Mendekati Matahari, Komet Ini Melepaskan Gas Yang Sangat Sedikit Yang Sehingga Hanya Membentuk Koma Dan Ekor Yang Sangat Pendek Bahkan Hampir Tidak Berekor.
C.     Asteroid
Merupakan kumpulan benda- benda langit yang jumlahnya ada jutaan dan menggerombol membentuk sebuah sabuk raksasa. Gerombolan ini berada diantara planet Mars dan planet Jupiter.


1.      Ciri asteroid
a.       Bentuknya tidak beraturan
b.      Mengorbit pada matahari
c.       Tersusun atas debu dan es
d.      Memiliki ukuran yang lebih kecil daripada planet kerdil
e.       Jumlah terbanyak terdapat di sabuk asteroid yakni diantara Mars dan Jupiter
f.        Benda langit yang tidak aktif
g.      Memiliki suhu sangat dingin
h.      Jumlahnya banyak sekali dan tersebar di seluruh tata surya.
2.      Jenis asteroid
Asteroid terdiri dari berbagai jenis. Beberapa jenis asteroid ini dikelompokkan berdasarkan orbit dan juga komposisi penyusunnya. Beberapa jenis asteroid yang ada di tata surya kita antara lain sebagai berikut: Jenis C, Jenis S, Jenis M, dan Jenis V.
Beberapa contoh asteroid yang sudah berhasil diberi nama antara lain adalah Pallas, Vesta, Ceres, Hygiea, dan Interamnia.
D.    Satelit
Satelit adalah benda yang mengorbit benda lain dengan periode revolusi dan rotasi tertentu. Ada dua jenis satelit yakni satelit alami dan satelit buatan.
1.      Jenis satelit
Ada 2 jenis Satelit yakni:
Satelit alami. satelit yang berasal dari alam, contoh sederhananya yakni bulan yang menjadi satelit alami bagi bumi. Bumi dan planet-planet lain dalam tata surya kita juga menjadi satelit alami dari matahari.
Satelit buatan. satelit yang dibuat oleh manusia diletakkan disuatu orbit menggunakan alat transportasi peluncur untuk fungsi tertentu, untuk komunikasi, pemetaan, alat pemantau cuaca dan lain sebagainya. Contohnya seperti satelit Palapa, Telkom, Garuda, Indostar dan banyak lainnya.




Link download di sini






Comments

Post a Comment